Contoh Lamaran Kerja Yang Benar
Salah satu persyaratan melamar kerja adalan membuat surat lamaran kerja. Memang membuat surat lamaran kerja itu tidak mudah, terutama bagi para pemula yang baru mulai melamar pekerjaan. Oleh karena itu, dalam tulisan kali ini akan memberikan contoh lamaran kerja yang benar sebagai berikut :
Contoh Surat Lamaran Kerja Dokter
Bandung, 9 Agustus 2020
Kepada Yth
Bapak/Ibu Pimpinan
RSU Hasan Sadikin
Jalan Rancabadak Bandung
Dengan Hormat,
Yang bertanda tangan dibawah ini :
Nama : Kokom Komariah
Agama : Islam
Tempat dan Tanggal Lahir : Bandung, 15 Maret 1997
Pendidikan Terakhir : Lulusan Dokter Spesialis Bedah Saraf UNPAD Bandung
Status : Belum Menikah
Alamat : Jalan Ibrahim Adjie, No 33, Bandung
Bersama surat lamaran pekerjaan ini, izinkan saya mengajukan diri sebagai dokter spesialis Bedah Saraf yang bertugas di Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung, sesuai dengan posisi yang dibutuhkan.
Sebagai bahan pertimbangan berikut ini saya lampirkan :
- Daftar Riwayat Hidup
- Foto copy Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Foto copy Ijazah terakhir (dilegalisir)
- Surat Keterngan Berbadan Sehat dari Rumah Sakit
- Foto copy Surat Keterangan Catatatn Kepolisian (SKCK)
- Surat Pengalaman Kerja
- Hasil Rapid Test Covid-19 (Hasil Negatif)
- Pas Foto 4×6 sebanyak 3 lembar
Saya berharap supaya diberi kesempatan wawancara sehingga saya dapat menjelaskan potensi dan kemampuan saya secara rinci. Atas perhatiannya saya ucapkan banyak terima kasih.
Hormat saya,
Kokom Komariah
Contoh Surat Lamaran Kerja Di Bank BRI
Bandung, 26 November 2019
Hal : Lamaran Pekerjaan
Yth. Pimpinan
- Bank Rakyat Indonesia
Cabang Bandung
Jalan Ahmad Yani No. 21 Bandung
Dengan hormat,
Sehubung dengan informasi lowongan kerja di Bank BRI yang ada di situs lowongan kerja xx, tanggal 25 November 2019, dengan ini saya ingin melamar pekerjaan sebagai Teller di PT. Bank BRI, Tbk yang Bapak/Ibu Pimpin.
Data diri saya sebagai berikut ini :
Nama : Tuti Alawiyah
Tempat, Tanggal Lahir : Bandung, 06 Desember 1995
Pendidikan Terakhir : D3-Teknik Telekomunikasi, Politeknik Negeri Bandung
Alamat : JL. Geger Kalong No 23, Bandung
Sebagai bahan pertimbangan, bersama ini saya lampirkan :
- Daftar Riwayat Hidup/CV
- Foto kopi ijazah terakhir
- Foto kopi Transkrip Nilai
- Foto kopi Sertifikat Komputer dan Bahasa Inggris
- Foto kopi KTP
- Pas Foto 4×6
- Surat Pengalaman Kerja
Demikian surat lamaran pekerjaan ini saya buat dengan harapan saya dapat kesempatan ke tahap selanjutnya. Atas perhatian Bapak/Ibu saya ucapkan banyak terima kasih.
Hormat saya,
Ttd
Tuti Alawiyah
Contoh Surat Lamaran Kerja Di Bank Mandiri
Bandung, 2 Januari 2019
Hal : Lampiran Pekerjaan
Kepada Yth,
Bapak/Ibu Pimpinan
- Bank Mandiri (Persero) Tbk
Di Tempat
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan dibawah ini :
Nama : Steven Rijal
Tempat/Tanggal Lahir : Bandung, 4 Mei 1980
Jenis Kelamin : Pria
Pendidikan Terakhir : S1
Dengan ini saya mengajukan permohonan kerja pada PT. Bank Mandiri (Persero) Tbk. Yang Bapak/Ibu Pimpin. Selanjutnya supaya permohonan bisa dikabulkan dan di tempatkan pada perusahaan tersebut.
Sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu, berikut ini saya lampirkan sejumlah dokumen penting sebagai berikut :
- Fotocopy KTP : 1 lembar
- Fotocopy ijazah SMA : 1 lembar
- Daftar Riwayat Hidup : 1 lembar
- Pas foto 4×6 : 2 lembar
- Foto copy Kartu Keluarga : 1 lembar
Sebagai bahan pertimbangan saya lampirkan sejumlah dokumen penting lainnya :
- Ijazah dan Transkrip Nilai Sarjana Ekonomi
- Piagam Penghargaan Kejuaraan Penyanyi Dangdut Terbaik se-Bandung
Demikian surat permohonan kerja ini saya buat berdasarkan kondisi saat ini. Besar harapan saya untuk bisa dierima di perusahaan Bapak/Ibu.
Atas perhatiannya, saya ucapkan banyak terima kasih.
Hormat saya,
Steven Rijal